CILEGON – Para peserta pawai kampanye damai yang digelar di lapangan Sumapir, Kelurahan Ramanuju, Kematan Purwakarta, Kota Cilegon diikuti para parpol. Kegiatan karnaval itu dilakukan menjelang pemilu legislatif, Sabtu (15/3/2014).
Para peserta pawai dari sejumlah parpol yang berkeliling Kota Cilegon, banyak yang tidak menggunakan alat keselamatan dan tidak memperhatikan keselamatan, seperti tidak menggunakan helm, membawa anak kecil dan ugal-ugalan ketika berkeliling di jalan raya.
Pantauan dilokasi pawai, hampir semua partai politik yang tidak memperhatikan keselamatan. Sementara itu, Ketua Panwas Kota Cilegon Ahrom ketika dihubungi via telepon selular tidak ada jawaban. (sefrinal)