MERAK – Sejak H-7 sampai H-5 saat ini, PT ASDP Cabang Utama Merak telah menyeberangkan pemudik dari Pulau Jawa ke Pulau Sumatera sebanyak 88.681 orang terdiri dari pejalan kaki dan pengendara roda dua, serta kendaraan pribadi.
Humas ASDP Merak Mario S Oetomo mengatakan, hingga saat ini kondisi pemudik terus mengalir dan para pemudik masih banyak memilih malam hari. Kondisi pelabuhan juga masih normal dan lancar. “Peningkatan setiap hari terus terjadi hingga puncaknya pada H-3 nanti dan saat ini ASDP mengoperasikan 28 kapal ferry,” jelasnya.
Di tempat terpisah Kasubag TU Terminal Terpadu Merak (TTM) Robi Nasrudin mengatakan, pemudik yang turun melalui terminal Merak masih mengalir dan jika dibandingkan hari biasa memang ada peningkatan yang cukup tinggi.
“Pada H-7 penumpang yang turun 4.250 penumpang, sedangkan untuk H-6 sebanyak 6.669 penumpang,” katanya. (Sefrinal)