SERANG – Rektor IAIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten Prof Dr Syibli Sarjaya mewakili tokoh masyarakat memberikan sambutan pada HUT ke-7 Kota Serang, Minggu (10/8/2014). Kata dia, warga Kota Serang berharap kepada Pemkot Serang agar mempercepat laju pembangunan.
“Titip pesan masyarakat ke saya supaya Pemkot meningkatkan pembangunan, gorong-gorong dan drainase diperbaiki, supaya kalau datang saat musim penghujan tidak terjadi banjir. Itu juga menimbulkan kemacetan,” ungkapnya
Saat ditanya seusai menghadiri rapat paripurna istimewa, Syibli menjelaskan bahwa apa yang disampaikannya merupakan keluhan. “Kota Serang sebagai etalasenya Provinsi Banten. Saya berharap Pemkot dengan jajarannya bekerja lebih maksimal lagi dalam melakukan pembangunan,” ungkapnya. (Fauzan Dardiri)