SERANG – Para pensiunan pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi Banten diimbau menyumbang buku ke Perpustakaan Daerah Banten pada Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) Provinsi Banten. Hal ini disampaikan Asda III Pemprov Banten Karimil Fatah.
Selain pejabat yang pensiun, Karimil juga berharap kepada pejabat yang naik jabatan untuk menyumbang buku ke perpustakaan. Ini untuk menambah koleksi judul buku di perpustakaan dan memperkaya bahan bacaan masyarakat.
“Pensiun nyumbang buku. Naik pangkat nyumbang buku. Supaya koleksi bisa bertambah. Harus ditambah,” imbaunya, Selasa (16/9/2014) usai membuka acara Hari Kunjungan Perpustakaan 2014.
Karimil menilai, pentingnya keberadaan perpustakaan. “Imbauan ini supaya masyarakat menyumbang buku, judul buku supaya bertambah,” lanjutnya.
Kebutuhan buku ini, kata Karimil, juga akan terasa manfaatnya untuk pelajar dan mahasiswa yang sedang dalam proses penyelesaian tugas akhir. “Semua orang yang akan menyusun skripsi, desertasi, tersedia di perpustakaan,” katanya.
Terkait masih minimnya akses masyarakat di pedesaan terhadap buku, Karimil mengakui masih terbatasnya jumlah kendaraan operasional perpustakaan keliling yang bisa menjangkau masyarakat.
“Ada 10 perpustakaan keliling. Kurang lah, harusnya lebih banyak lagi. Di Provinsi Banten terdapat 1.551 kelurahan dan desa. Belum (tergarap-rep) maksimal,” tegasnya. (Wahyudin)