SERANG – Kebutuhan pokok dengan harga murah sangat dibutuhkan oleh warga. Seperti pada bazar Ramadan yang digelar Disperindagkop Kota Serang di Kelurahan Cipare, Kecamatan Serang, warga rela antre di tengah terik matahari. Di bazar itu, satu paket berupa 2 kg beras, 1k g minyak goreng, dan 1 kg gula pasir senilai Rp80.000, dijual cuma Rp10.000.
Een, warga Cipare, sangat gembira dapat kupon bazar karena hanya dengan Rp10.000 sudah mendapatkan bahan pokok yang terbilang cukup banyak. “Kalau harga di pasar naik, kita mau belinya juga mikir-mikir. Mana uangnya buat kebutuhan anak sekolah juga. Harga bahan pokok naik, ya udah jelas susah buat kebelinya. Belum juga mikirin baju Lebaran anak,” ungkapnya, Kamis (23/6/16), di sela-sela antrean.
Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi Kota Serang Ahmad Benbela mengatakan, bazar kerja sama perusahaan retail di Kota Serang yakni Giant, Carrefour, Alfamidi, Indomaret, dan Hypermart. Pihaknya membagikan 500 kupon kepada warga yang dianggap layak mendapatkan kupon.
“Ini agenda rutin tahunan sebelum Lebaran. Tahun lalu dilakukan di satu tempat, sekarang ke tiap-tiap kecamatan selama Ramadan. Bazar berikutnya di Kecamatan Walantaka pada 28 Juni,” ungkapnya.
Kata Banbela, bazar sebelumnya di Kecamatan Curug dan Kecamatan Taktakan. Bazar dan operasi pasar sempat dekeluhkan pedagang daging. Mereka protes kepada Pemkot karena daging yang dijual pada bazar harganya jauh lebih murah. “Hari ini tidak ada daging murah, tapi diganti dengan telur ayam, ” ungkapnya. (wirda)