SERANG – All New Pajero Sport kini masih menjadi salah satu andalan penjualan Mitsubishi, mobil ini menjadi pilihan yang paling banyak diminati oleh konsumen.
All New Pajero Sport memberikan kenyamanan berkendara yang lebih bagi pengemudi maupun penumpang. Serta performance dan model desain body yang sangat memuaskan para konsumen. Selain itu jumlah pemakaian di pasaran juga mempengaruhi tingkat penjualan.
Business Manager PT Setiakawan Menara Motors Serang, Daru Harti mengatakan, untuk tahun 2015 hingga 2016 penjualan All New Pajero mengalami kenaikan yang cukup signifikan. “Yakni sebesar 70 persen dari total keseluruhan penjualan produk passenger car Mitsubishi, sisanya adalah Mirage sebesar 20 persen dan Delica,” katanya, Selasa (26/7).
Dengan terjadi peningkatan penjualan All New Pajero Sport, lanjutnya, maka dapat dinilai bahwa masyarakat dapat menerima dan merespons positif kehadiran All New Pajero Sport.
Seperti diketahui, sejak diluncurkan di Indonesia pada tahun 2009 hingga Desember 2015, untuk semua varian Pajero Sport saat ini dibanderol dengan harga kisaran Rp400 jutaan lebih. (Wirda)