SERANG – Gubernur Banten Wahidin Halim melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Banten, Senin (12/3) pagi.
Dijumpai setelah sidak, mantan Walikota Tangerang itu menjelaskan, dalam sidak tersebut dirinya meminta penjelasan terkait progres laporan keuangan pemerintah daerah (LKPD).
“Soal sistem keuangan juga,” kata WH.
Dijelaskan WH, progres LKPD tahun anggaran 2017 sudah cukup jauh. Sayangnya WH enggan menjelaskan secara rinci progres tersebut.
Sementara itu, Kepala BPKAD Provinsi Banten Nandy Mulya S menjelaskan, kedatangan gubernur hanya untuk melihat kinerja pegawai di badan yang dipimpinnya tersebut.
“Ngobrol-ngobrol saja tadi soal kinerja,” ujarnya.
Terkait progres LKPD, menurut Nandy, secara keseluruhan sudah mencapai 95 persen. Hanya ada beberapa yang masih perlu diperhatikan. “Beberapa seperti aset, barang milik daerah (BMD),” katanya.
Dijelaskan Nandy, pihaknya pun akan segera melaporkan progres LKPD ini kepada Inspektorat Provinsi Banten. “Kita terus bekerja seoptimal mungkin,” katanya.
Dalam sidak itu, menurut Nandy, tidak ada pesan terkait upaya pencapaian opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari BPK. “Pesannya tingkatkan kinerja, kerja dengan baik dan sesuai aturan berlaku,” tuturnya. (Bayu Mulyana/coffeandchococake@gmail.com)