Sementara itu, Kepala Kwarcab Kota Serang Ahmad Saefullah menambahkan, setelah proses rehab Gedung Kwarcab Kota Serang, diharapkan dapat dimanfaatkan untuk kegiatan Kepramukaan di masyarakat.
“Insya Allah dengan gedung yang representatif ini bisa dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan kepramukaan termasuk masyarakat juga bisa memanfaatkannya,” katanya.
“Masjid kekurangan dananya melalui swadaya dari anggota pramuka dan juga dari donatur yang tidak mengikat. Ya Kalau dihitung-hitung dana yang dikeluarkan untuk pembangunan masjid sekitar Rp 500 juta,” tambah Saefullah. (*)
Reporter : Fauzan Dardiri
Editor: Abdul Rozak