SERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Banten mematangkan persiapan penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XX Tingkat Provinsi Banten tahun 2023.
MTQ XX Tingkat Provinsi Banten diselenggarakan di Kabupaten Tangerang pada 25-30 Juli 2023. Pemkab Tangerang bertindak sebagai tuan rumah dan panitia lokal.
Pada rapat persiapan panitia di aula Kanwil Kemenag Banten, Rabu, 12 Juli 2023, Ketua Umum LPTQ Banten Virgojanti memaparkan tahapan persiapan penyelenggaraan MTQ XX, yang melibatkan sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkup Pemprov Banten.
Seperti Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman, Satpol PP, BPBD, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, serta Dinas Ketahanan Pangan.
Pelibatan dinas tersebut, antara lain untuk mendukung kesuksesan MTQ. Seperti Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman menyediakan toliet portabel, Dinas Perhubungan menyiapkan patwal untuk mengawal Dewan Hakim, serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan dengan Dinas Ketahanan Pangan menyiapkan acara bazar murah.
“Ada bazar murah supaya acaranya lebih meriah,” ungkap Virgojanti.
Plh Sekda Banten ini meminta dinas terkait dan panitia pelaksana solid, mampu mempersiapkan dan menjalankan tugasnya dengan baik agar MTQ XX sukses.
“Tidak saling mengandalkan, apalagi saling menyalahkan,” ungkap Virgo.
Ia mengungkapkan, Pemkab Tangerang sebagai tuan rumah juga sudah siap. Hal tersebut sebagaimana dari hasil rapat koordinasi persiapan pelaksanaan.
Pemkab Tangerang, lanjut dia, menyiapkan anggaran sekira Rp 5 miliar dan beberapa fasilitas lainnya untuk men-support MTQ XX Tingkat Provinsi Banten di daerahnya.
Ia berharap MTQ XX berjalan lancar dan mendapatkan penilaian yang bagus. Untuk itu panggung utama disiapkan sesuai standar MTQ nasional, berukuran 45 x 15 meter. Begitu pula dengan 11 venue tempat pelaksanaan musabaqah, juga sesuai standar nasional MTQ.
Virgojanti mengungkapkan, panitia provinsi dan panitia di Pemkab Tangerang akan melakukan rapat koordinasi lagi untuk memantapkan persiapan pelaksanaan MTQ.
Pada kesempatan itu, Ketua Harian LPTQ Provinsi Banten Sholeh Hidayat mengungkapkan, pihaknya berupaya mempersiapkan pelaksanaan MTQ dengan baik.
“MTQ tahun ini harus lebih baik lagi dari MTQ tahun-tahun sebelumnya,” kata Sholeh.
MTQ XX Tingkat Provinsi Banten tahun 2023 dilaksanakan pada 25-30 Juli 2023. Hari pertama kedatangan para kafilah dan pendaftaran ulang peserta sesuai dengan cabang dan golongan lomba.
Adapun cabang lomba yaitu tilawah Al-Qur’an, hifzh Al-Qur’an, tafsir Al-Qur’an, fahm Al-Qur’an, syarh Al-Qur’an, khath Al-Qur’an, dan karya tulis ilmiah Al-Qur’an.
Sementara acara pembukaan pada Rabu malam, 26 Juli 2023, mulai pukul 19.00 di Alun-alun Tigaraksa.
“Lomba babak penyisihan hingga final pada 27 dan 28 Juli di venue masing-masing lomba,” ungkap Sholeh.
Acara penutupan sekaligus pengumuman para juara dan juara umum, kata Sholeh, pada Sabtu malam, 29 Juli 2023, mulai pukul 19.00 di panggung utama Alun-alun Tigaraksa.
Editor : Aas Arbi