CILEGON,RADARBANTEN.CO.ID – Wajah penuh senyum terlihat pada ratusan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (P3K) formasi guru dan tenaga kesehatan.
Wajah penuh senyum alias full senyum itu lantaran ratusan P3K itu menerima Surat Keputusan (SK) P3K dari Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon.
Penyerahan SK P3K dilaksanakan di halaman Kantor Walikota Cilegon. Proses penyerahan dipimpin langsung oleh Walikota Cilegon Helldy Agustian.
Usai seremonial penyerahan SK, ratusan P3K itu terlihat berebut untuk bisa berfoto dengan Walikota Cilegon Helldy Agustian.
Selain foto dengan Walikota Cilegon, sejumlah P3K juga terlihat swafoto atau berfoto dengan teman seperjuangan dengan senyum tak putus-putus di wajah mereka.
Walikota Cilegon Helldy Agustian menjelaskan, penyerahan SK saat ini dilakukan untuk P3K formasi tenaga kesehatan dan guru.
“Untuk (P3K) teknis menyusul, segera mungkin karena ada satu dan lain hal,” ujar Helldy, Jumat 14 Juli 2023.
Helldy ingin adanya percepatan dalam pelayanan kepada masyarakat. Ia berharap dengan adanya tambahan tenaga kerja P3K pelayanan pendidikan dan kesehatan bisa semakin maksimal.
“Harus segera menyesuaikan diri,” ujar Helldy.
Diketahui, jumlah P3K formasi guru hasil seleksi tahun 2022 lalu sebanyak 626 orang dan tenaga kesehatan sebanyak 253 orang.(*)
Reporter : Bayu Mulyana
Editor : Merwanda