TANGSEL, RADARBANTEN.CO.ID – Pembangunan di Provinsi Banten masih terjadi disparitas antarwilayah. Calon Gubernur Banten terpilih pun diharapkan mampu melakukan pemerataan pembangunan di seluruh wilayah di Banten.
Harapan itu diungkapkan oleh salah satu tokoh masyarakat Kota Tangsel, Abdul Rojak.
Abdul Rojak mengatakan, pemerataan pembangunan di seluruh Provinsi Banten harus menjadi program utama Gubernur Banten terpilih. Sebab, salah satu masalah di Banten ialah tingginya ketimpangan pembangunan. Masih terdapat daerah-daerah terpencil dan tertinggal di Banten yang harus mendapat sentuhan pembangunan.
“Gubernur terpilih diharapkan dapat membagi kue APBD pembangunan secara merata. Harus terjadi pemerataan di seluruh wilayah Provinsi Banten,” ujarnya, Minggu, 1 Oktober 2023.
Rojak berharap, upaya pemerataan pembangunan dapat dimulai dari wilayah Banten Selatan yang kondisinya masih tertinggal, baik dari infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakatnya.
“Kami minta diperhatikan, terutama sekali wilayah Banten Selatan. Di sana jarang sekali tersentuh pembangunan, jalan-jalan rusak, rendahnya kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan masyatakatnya, biar tidak terjadi ketimpangan di Provinsi Banten,” ujarnya.
Gubernur Banten terpilih, lanjutnya, juga diharapkan adalah sosok yang benar-benar mengerti persoalan masyarakat Banten. Gubernur Banten mendatang, juga diharapkan adalah sosok yang jujur, amanah, dan bertanggung jawab.
“Karena masyarakat Banten ini religius, pesantrennya sangat banyak, jadi figurnya harus yang jujur, amanah, dan bermoral baik. Selain itu, dia juga harus mengerti Banten dan mengetahui masalah di Banten. Sebelum jadi calon Gubernur, dia sudah tahu masalah Banten itu kemiskinan, ketimpangan pendidikan, sulitnya lapangan pekerjaan, dan ketimpangan pembangunan,” tandasnya. (*)
Reporter: Syaiful Adha
Editor: Agus Priwandono