CILEGON, RADARBANTEN.CO.ID – Pekan lalu Walikota Cilegon Helldy Agustian melantik ratusan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari eselon empat, tiga, dan dua di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Cilegon.
Dari banyaknya pejabat yang dilantik tersebut ada satu orang yang dinilai menjadi pejabat eselon empat termuda.
Sosok itu adalah Elmazani. Pria kelahiran 8 Februari 1995 itu baru berumur 27 tahun saat dilantik Walikota Cilegon.
“Alhamdulilah dipercaya untuk menerima promosi menjadi eselon empat di Dinas Lingkungan Hidup,” ujar pria yang akrab disapa El tersebut, Rabu 10 Agustus 2022.
Lulusan IPDN asal Kabupaten Karimun itu menuturkan, sebelumnya pernah bertugas di Pemerintahan kabupaten Karimun Provinsi Kepri kemudian mendapat tugas oleh Kemendagri untuk bertugas di kota Cilegon.
Sebelum mendapatkan promosi, El sudah berkeliling ke sejumlah organisasi perangkat daerah terlebih dahulu sebagai staf.
Ia pernah bertugas sebagai staf di Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Cilegon, kemudian pindah ke Kecamatan Grogol, dan selanjutnya menjadi staf Pada Sekertariat Daerah Kota Cilegon.
El menyampaikan terimakasih kepada pemerintah Kota Cilegon yang sudah memberikannya kesempatan untuk memberikan bhakti terbaik dan dapat berkalaborasi untuk mencapai tujuan Kota Cilegon.
“Promosi jabatan yang diberikan kepada saya adalah amanah dan tanggungjawab yang wajib untuk bisa saya laksanakan dengan sebaik baiknya, semoga saya dapat melaksanakan tanggungjawab ini sekaligus membuktikan anak muda juga mampu untuk memimpin dan berkalaborasi untuk kemajuan Kota Cilegon,” ujar El.
Reporter: Bayu Mulyana
Editor: Ahmad Lutfi