RANGKASBITUNG – Bupati Iti Octavia Jayabaya, membuka Pekan Raya Lebak 2016, Rabu (30/11). Pekan Raya Lebak yang dikemas dalam pameran pembangunan, perdagangan UMKM, dan mitra binaan dalam rangka hari jadi ke-188 Kabupaten Lebak ini dipusatkan di Stadion Pasir Ona Rangkasbitung serta akan berlangsung mulai 30 November hingga 10 Desember mendatang. Pergelaran pameran pembangunan di Kabupaten Lebak rutin dilangsungkan setiap satu kali dalam setahun.
“Bismillahirrahmanirrahim, semoga berkah dan membawa manfaat bagi masyarakat luas,” kata Iti saat menggunting pita yang menandakan dibukanya Pekan Raya Lebak 2016, kemarin.
Kata Iti, pameran pembangunan ini menjadi salah satu bentuk pertanggungjawaban pekerjaan Pemkab kepada masyarakat dengan cara menyampaikan informasi yang baik. “Saya berharap, kegiatan pameran ini mampu mengoptimalkan pelayanan publik, ajang promosi pariwisata dan investasi, menghibur masyarakat, dan menghidupkan peluang usaha,” harap Iti.
Iti juga meminta seluruh peserta Pekan Raya Lebak menaati peraturan yang ada, misalnya menjaga keamanan, kebersihan, dan keindahan daerah pameran ini sehingga pengunjung senang dan betah berkunjung. “Tentunya, silakan kepada seluruh masyarakat Lebak untuk berbondong ke arena pameran ini, bawa keluarga masing-masing. Saya juga minta agar kebersihan dan keamanaan diperhatikan,” ajaknya.
Ketua panitia HUT ke-188 Kabupaten Lebak Wawan Ruswandi mengatakan, dalam rangkaian HUT Lebak ke-188, selain Pekan Raya Lebak 2016 ini, pihaknya juga menyelenggarakan berbagai kegiatan untuk menghibur masyarakat, seperti pagelaran wayang Ajen dan konser amal dengan menghadirkan artis nasional. Seperti Opic dan Ada Band yang akan berlangsung pada 10 Desember. “Pameran akan berlangsung satu pekan lebih. Pameran ini untuk memberikan informasi kepada masyarakat luas mengenai hasil pembangunan yang sudah dilaksanakan, memberikan informasi produk lokal Lebak seperti batik khas Lebak, dan yang lainnya,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Lebak ini.
Usai meresmikan, Bupati yang didampingi para pejabat di lingkungan Pemkab Lebak langsung meninjau satu persatu stand yang berada di lingkungan pameran. Tercatat ada sekira 144 stand yang terdiri dari, stand milik SKPD dan UKM, stand pedagang kaki lima dan stand binaan.
Sementara itu, Ketua penyelanggara Lebak Fair Deden mengklaim, untuk Pekan Raya Lebak ini hampir sebagian besar diikuti oleh masyarakat Lebak. “Untuk tahun ini 98 persen peserta stand adalah orang Lebak,” ucapnya. (Nurabidin Ence/Radar Banten)