SEBANYAK 100 siswa SDN 2 Petir mendapat bantuan alat tulis dan makanan ringan dari Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten angkatan 2011. Program ini merupakan kepedulian para ASN kepada siswa kurang mampu di Hari Ulang Tahun Banten ke-21.
Daru Pamungkas – Petir
Halaman SDN 2 Petir sore itu tampak ramai. Mobil-mobil terparkir memanjang, para pedagang membuka lapak di depan gerbang, ibu-ibu terlihat duduk di pinggir lorong kelas, tampak beberapa kali suara anak-anak terdengar dari dalam kelas.
Di sana, mereka sedang bersenang-senang sambil menyanyi dan membaca ayat suci alquran. Selain itu, beberapa ASN Pemprov Banten tampak ceria bermain bersama siswa dengan dipandu MC.
Rangkaian acara mulai dari sambutan, pembagian door prize, penyerahan bantuan, hingga foto bersama, mengalir dengan lancar. Anak-anak tampak ceria saat menerima bingkisan berupa alat tulis dan makanan.
Mereka berlarian menghampiri orangtua yang menunggu di luar kelas, ada yang lekas menyerahkan makanan kepada ibunya, ada pula yang memilih langsung dimakan sambil berbagi dengan teman.
Saat mereka satu persatu pulang, para anggota ASN berkumpul sambil menyaksikan langkah anak-anak yang ceria bersama orangtuanya. “Alhamdulillah, bakti sosial dari kami berjalan sukses,” kata Ketua Pelaksana Astriyan Rawita, Senin (4/10).
Triyan mengungkapkan, pihaknya sengaja memilih lokasi bakti sosial di SDN 2 Petir lantaran berdasarkan survei, di SD ini terdapat banyak siswa kurang mampu yang mengalami dampak pandemi Covid-19.
Selama pandemi, anak-anak yang orangtuanya terdampak pandemi, mengalami kesulitan dalam menjalankan aktivitas belajar mengajar via online karena tak memiliki ponsel dan uang untuk membeli kuota.