SERANG – Walikota Serang Syafrudin menggelar dialog bersama para pedagang Pasar Lama, Selasa (4/1). Dalam kesempatan tersebut Syafrudin menjanjikan akan melakukan penataan hingga 2023 pada pasar yang kini pengelolaannya menjadi kewenangan Pemkot Serang.
Kehadiran Syafrudin di tengah-tengah para pedagang tersebut bersama dengan Asda I Bidang Pemerintahan Subagyo, Asda II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Yudi Suryadi, Kepala Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Wasis Dewanto, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) M Ridwan, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukinan Nofriadi Eka Putra dan lainnya.
Menurut Syafrudin, semua pihak menginginkan perubahan terhadap pasar-pasar yang ada di Kota Sersng termasuk di Pasar Lama. “Saya ini sudah tiga tahun mimpin Kota Serang. Jadi kalau sampai 5 tahun begitu-begitu aja, ya sudah, berhenti aja jadi Walikota, gitu. Berarti gak mampu bekerja,” ujarnya disela memberikan sambutan.
“Begitu pun Pak Camat juga sama kalau tidak bisa membuat perubahan, lebih baik jangan jadi camat, pak kadisnya juga,” beber Syafrudin disambut tepuk tangan para pedagang yang hadir.
Ia pun menekankan, apabila penataan Pasar Lama yang kini ditambah para pedagang dari Tamansari itu kondisinya harus lebih bersih, tertib dan nyaman.
“Jangan sampai sudah dikasih jabatan, malah enak-enak saja gitu yah, enak bae. Emange uang negara ini buat leha-leha, tidak bisa seperti itu,” katanya.
Syafrudin berharap para Pedagang Kaki Lima (PKL) bisa diatur selama Pemkot Serang melakukan pembangunan dan penertiban PKL di Pasar Lama. Ia berjanji tidak akan ada pengusiran tapi melakukan penetaan bagi PKL yang berjualan.
“Jadi, jangan sampai penataan ini merugikan orang lain. Tapi nanti ditata yang benar jangan sampai acak-acakan dewek. Jangan asal bangun dewek. Nanti diatur, percaya sama pak Kadis (Diskopukmperindag Kota Serang),” terangnya.
Ia juga mengatakan awning untuk pedagang Pasar Lama akan ditata ulang, karena masih ada lahan kosong. “Dari blok A kita tata, namun yang paling banyak penataan di blok D. Total keseluruhan yang ngisi pasar lama sudah habis, namun kita menunggu investor masuk. Target 2022 akhir, sudah ada yang masuk investornya,” katanya.
Sementara itu perwakilan pedagang Ayip Priatna mengucapkan terimakasih pada Pemkot Serang yang telah melakukan penataan Pasar Lama. Meskipun ada beberapa hal yang perlu menjadi perhatian Pemkot Serang. “Kami ingin ada penataan Pasar Lama, bagaimana para pedagang bisa berjualan dengan nyaman,” terangnya. (fdr)