“Makanya kami bersama Dinas Pekerjaan Umum segera membuat rencana. Langsung akan melakukan rehabilitasi jembatan,” ungkap Ketua Badan Anggaran (Banang) DPRD Kota Serang Amanudin Toha didampingi komisi IV DPRD Kota Serang kepada wartawan, Kamis (23/1/2014).
Dikatakan Amanudin Toha, pembangunan jembatan permanen sulit dilakukan. “Kalau permanen kan butuh alat berat. Sementara jalannya nggak bisa masuk mobil pengangkut dan alat berat. Berapa ton material untuk itu, manusia apa kuat menggotong besi konstruksinya,” ujarnya.
Badan anggaran Kota Serang, lanjut Amanudin Toha, sudah mengalokasikan Rp8,5 miliar untuk pemeliharaan jembatan gantung ini. Selain itu, ada juga dana Rp1,5 miliar untuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) ketika ada bencana.
“Ini cuma ada masalah diangkur saja. Kedepannya angkur harus diperkuat selain lantai jembatan yang kita perbaiki secara berkala,” jelasnya. (Wahyudin)