SERANG – Kecelakaan kembali terjadi di Kampung Kasunyatan, RT 009 RW 003, Jalan Maulana Yusuf, Desa Kasunyatan, Kecamatan Kasemen, Kota Serang pagi tadi sekira 06.45 WIB. Kereta penumpang dari arah Merak-Serang menghantam mobil Daihatsu Xenia silver nomor polisi A 1287 CL.
Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, tetpi hanya luka-luka saja. Korban diketahui bernama Jamrowi yang merupakan Ketua RT 009 RW 003 Desa Kasunyatan. “Pak RT biasanya memang sering bolak-balik sini. Dia biasanya antar orang yang ziarah ke makam Maulana Yusuf,” jelas Neti, pedagang yang tak jauh dari lokasi kejadian, Jumat (20/6/2014).
Sementara menurut Fadli, saksi mata yang biasa menjaga rel kereta menyebutkan, pagi tadi sebelum kejadian suasana di lokasi kejadian tampak sepi. “Sepi. Biasanya mah ramai,” katanya.
Fadli menuturkan bahwa terdapat lima orang di dalam mobil yakni Jamrowi, Maesaroh (mertua Jamrowi), dan tiga anak Jamrowi. Mobil yang dikendarai Jamrowi tiba-tiba mati. Bagian depan mobil belum sempat melewati rel kereta. “Untungnya pada keluar dulu. Cuma ada mertuanya Pak Haji yang masih di dalam mobil dan anaknya Pak Haji,” terangnya.
Pantauan di lokasi, tidak ada palang pintu kereta. Cuma ada pondasi tiang bekas palang pintu yang sudah tidak terpakai. “Sudah rusak tertabrak bus, Mas,” ungkap Fadli.
Akibat kecelakaan ini, mobil terseret kereta hingga sejauh 20 meter dan terperosok ke dalam parit. Hingga berita ini diturunkan, Maesaroh mengalami patah tulang dan harus dilarikan ke RSUD Serang. Sementara korban lain hanya mengalami luka-luka ringan. (Wahyudin)