CILEGON – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cilegon bersama
Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) melakukan
rapat koordinasi persiapan penetapan Daftar Pemilih Sementara Hasil
Pemutakhiran (DPSHP) Pilpres 2014 di Aula KPU, Jumat (9/5/2014) sore.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Cilegon Fathullah Hasyim
menerangkan DPT pada Pileg lalu yang berjumlah 279.173 pemilih akan ditetapkan
sebagai jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) untuk Pilpres. “DPT Pileg
itu ditetapkan sebagai DPS Pilpres oleh KPU RI. Dan saat ini, kita akan
melakukan validasi dan pemutakhiran data untuk menetapkan DPT Pilpres,”
ujarnya.
Ia mengajak seluruh Ketua PPK dan PPS agar dapat bekerja
secara maksimal sebelum data pemilih itu ditetapkan pada 12 Mei mendatang.
“PPS kami minta untuk berkoordinasi dengan Ketua RT di masing wilayah
untuk melakukan pemutakhiran data pemilih di lapangan,” ujarnya.
Validasi dan pemutakhiran itu, kata dia, sesungguhnya sudah
dilakukan sejak 25 April lalu sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 4 Tahun 2014
tentang Tahapan Pemilu Presiden. “Upaya ini dilakukan untuk mengakomodir
pemilih pemula yang pada waktu pileg lalu belum terdaftar atau belum berusia 17
tahun,” jelasnya.
Ia memprediksi, kenaikan pemilih yang belum terakomodir yang
terdiri dari Daftar Pemilih Khusus (DPK) dan pemilih pemula itu akan mengalami
kenaikan sekira 5 persen pada Pilpres mendatang. (Devi Krisna)