LEBAK, RADARBANTEN.CO.ID – Komunitas Salam Setetes Darah (KSSD) Kabupaten Lebak terus menebar kebaikan di bulan suci ramadan. Pada bulan puasa ini, KSSD bukan hanya berbagi Takjil, tapi juga memberikan pertolongan donor darah kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Alhamdulilah, tahun ini kami masih dapat berbagi ratusan takjil untuk berbuka puasa di masjid Agung Al Araf, pondok pesantren dan RSUD Adjidarmo (keluarga pasien). Pembagian takjil kami lakukan setiap Senin sampai Jumat,” kata Ketua KSSD Kabupaten Lebak Madrais, Jumat 21 Maret 2025.
Dia mengatakan, komunitasnya siap membantu stok darah manakala ada warga yang membutuhkan pasokan donor darah secara gratis.
“Dari awal ramadan sudah 19 anggota kita yang donor. Kami akan terus berupaya membantu warga yang membutuhkan darah gratis. Untuk bulan ramadan ini kita donor sehabis salat tarawih. Tapi kalau fisiknya ada yang kuat bisa siang hari,” katanya.
Dia mengatakan, keberadaan darah sangat vital bagi kehidupan manusia. Karena itu, atas dasar rasa kemanusiaan, komunitasnya merasa terpanggil memberikan bantuan setetes darah untuk membantu pasien yang membutuhkan transfusi darah.
“Apalagi, stok darah di UDD PMI Lebak kerap mengalami krisis darah. Karenanya, kami sebisa mungkin membantu stok darah yang dibutuhkan pasien,” katanya.
Aksi KSSD yang siaga membantu pasien membutuhan darah mendapat apresiasi dari para keluarga pasien. Mereka terbantu dengan adanya KSSD Lebak.
“Saat itu suami saya mau cuci darah. Tapi, karena darahnya rendah sehingga perlu donor darah. Beruntung, ada KSSD yang bersedia membantu. Saat itu darah di UDD PMI Lebak tengah kosong,” kata Nurma warga Rangkasbitung.
Editor: Mastur Huda