CILEGON – Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah (DPPKD) memberikan apresiasi kepada konsumen dan wajib pajak yang sudah memenuhi kewajibannya, dengan menyerahkan piagam, souvenir dan undian berhadiah televisi, lemari es, mesin cuci hingga sepeda motor. Acara penghargaan digelar di Hotel Grand Mangku Putera, Cilegon, Kamis (20/11/2014). Terungkap, pajak penerangan jalan mendominasi sektor pajak daerah Pemkot Cilegon.
“Apresiasi yang seperti ini memang yang bisa kita berikan. Baik itu kepada konsumen maupun wajib pajak. Jadi kita harapkan, dari apresiasi ini menggungah kesadaran dari konsumen dan wajib pajak untuk meminta struknya untuk kita undi seperti diacara ini,” ujar Wakil Walikota Cilegon Edi Ariadi usai menghadiri acara itu.
Edi menambahkan, dari tahun ke tahun raihan pendapatan dari pajak daerah kota Cilegon terus mengalami peningkatan. “Dari evaluasi kita, malah sudah melebihi target. Nah, kalau teman-teman DPPKD lebih intens, saya rasa tidak menutup kemungkinan tahun depan target pajak daerah itu akan lebih besar lagi,” terangnya.
Sementara itu, Kepala DPPKD Cilegon Maman Mauludin menyebutkan capaian pajak daerah saat ini sudah membukukan pendapatan sekira Rp274,3 milyar dari target anggaran perubahan yang mencapai Rp280,6 milyar atau baru terkumpul sekira 97,7 persen.
“Dengan banyaknya kesadaran konsumen dan wajib pajak yang memenuhi kewajibannya, tentu akan membantu realisasi sejumlah program Pemkot Cilegon, seperti Cilegon sehat dan Cilegon cerdas,” katanya.
Dijelaskan Maman, Pajak Penerangan Jalan (PPJ) sejauh ini masih menjadi primadona. Dari target sekira Rp141 milyar, pada minggu kedua bulan ini sudah membukukan pendapatan sekira Rp130 milyar, disusul dengan Pajak Bumi dan Bangunan yang sudah melampaui target, yakni telah terealisasi sebesar Rp63 milyar dari target Rp62 milyar atau tembus dikisaran 101 persen.
Sementara Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) yang sudah merealisasikan sekira Rp55,1 milyar dari target Rp53,3 milyar atau sudah melampaui sekira. “Khusus untuk BPHTB ini capaiannya sangat positif karena iklim investasi yang semakin membaik. Sementara untuk PPJ, Insya Allah akan selesai pada minggu ketiga bulan November ini,” tandasnya. (Devi Krisna)