KABUPATEN TANGERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Dalam merayakan ulang tahunnya yang ke-18, PT Paramount Enterprise International bersama unit bisnisnya seperti Paramount Land, Parador Hotels & Resorts, Bethsaida Hospital, Seraphim Medical Center menghadirkan beragam rangkaian acara meriah. Acara itu dikemas dalam Paramount Fun Color Run 2024 di Kota Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, Sabtu, 7 Desember 2024.
Acara tersebut berhasil mengumpulkan peserta lebih dari 10.000 orang yang terdiri dari warga Gading Serpong dan sekitarnya, masyarakat umum, hingga keluarga besar Paramount Enterprise.
Kegiatan itu dimeriahkan oleh Band Padi Reborn dan DJ Winky Wiryawan.
Presiden Direktur Paramount Enterprise, M Nawawi, mengatakan, dalam 18 tahun perjalanannya, Paramount Enterprise telah tumbuh menjadi perusahaan yang adaptif dan inovatif dalam memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada warga Gading Serpong atas dukungannya yang antusias dalam berpartisipasi meramaikan acara tahunan Paramount Fun Color Run 2024 ini,” pungkasnya.
Direktur Paramount Land, Norman Daulay, menambahkan, sebagai bagian dari rangkaian acara ulang tahun, Paramount Enterprise juga mengadakan perayaan secara internal yang diselenggarakan di Paramount Petals, berupa pemotongan tumpeng oleh jajaran direksi Paramount Enterprise
“Selain itu, kami juga melakukan program CSR dengan membagikan lebih dari 4.000 paket kebutuhan pokok kepada pekerja lapangan dan satpam di lokasi proyek Paramount Land,” ucapnya.
Dirinya juga mengajak masyarakat dapat menikmati suasana dan beragam destinasi kuliner dan hiburan di Kota Gading Serpong yang penuh warna ini.
“Saya juga berharap langkah kecil ini bisa memicu perubahan besar di masa depan, di mana setiap langkah kita, baik di lintasan olahraga ini maupun dalam kehidupan sehari-hari dapat memberikan dampak positif bagi bumi,” tutup dia.
Editor: Agus Priwandono