KABUPATEN TANGERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Menjelang dua pekan sebelum bulan Ramadan 1446 Hijriah, harga kebutuhan pokok di Pasar Gudang Tigaraksa, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, terpantau pada Minggu, 16 Februari 2025, tidak mengalami kenaikan harga.
Acep Jayadiwira, Humas PT AMB yang mengelola Pasar Gudang Tigaraksa, mengatakan bahwa harga kebutuhan pokok di pasar tersebut saat ini masih stabil. Menurut Acep, kenaikan harga kebutuhan pokok biasanya terjadi satu minggu sebelum bulan puasa.
“Iya, alhamdulillah saat ini harga kebutuhan pokok di Pasar Gudang Tigaraksa ini masih stabil,” ucap Acep, Minggu, 16 Februari 2025, kepada Radar Banten.
Acep menjelaskan bahwa harga beras masih normal. Beras IR 64 KW I dijual dengan harga Rp 15.000 per kilogram, beras IR 64 KW II seharga Rp 14.000 per kilogram, beras IR 64 KW III seharga Rp 13.000 per kilogram, dan beras SPHP dijual dengan harga Rp 12.500 per kilogram.
“Untuk harga cabai, cabai merah besar masih dihargai Rp 60.000 per kilogram, cabai merah keriting Rp 50.000 per kilogram, cabai hijau besar Rp 40.000 per kilogram, cabai rawit merah Rp 70.000 per kilogram, dan cabai rawit hijau masih diharga Rp 80.000 per kilogram,” rincinya.
Acep juga menambahkan bahwa harga daging, baik sapi maupun ayam, masih stabil. Daging sapi segar dijual dengan harga Rp 120.000 per kilogram, daging sapi beku (frozen) Rp 100.000 per kilogram, daging ayam fillet Rp 45.000 per kilogram, ayam utuh Rp 32.000 per ekor, dan ayam kampung seharga Rp 70.000 per ekor.
“Untuk harga telur ayam broiler masih Rp 27.000 per kilogram, sedangkan telur ayam kampung seharga Rp 3.000 per butir,” pungkas Acep.
Editor : Merwanda