SERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Komisaris PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk atau Bank Banten perwakilan Pemprov Banten sempat gonta-ganti. Melalui rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) Bank Banten pada 10 April 2025 kemarin, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Banten Rina Dewiyanti ditunjuk menjadi Komisaris Bank Banten.
Sebelum Rina, jabatan Komisaris Bank Banten perwakilan Pemprov Banten diisi Kepala DPMPTSP Provinsi Banten Virgojanti yang saat itu menjabat sebagai Pj Sekda Banten. Begitu Virgojanti diganti sebagai Pj Sekda Banten, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Banten Usman Asshiddiqi Qohara ditunjuk sebagai Komisaris Bank Banten saat menggantikan Virgojanti sebagai Pj Sekda Banten.
Kini, Bank Banten memiliki komisaris baru. Pengangkatan Rina sebagai komisaris Bank Banten diketahui melalui unggahan Instagram @bankbanten_id. Dalam unggahannya, jajaran komisaris, direksi dan karyawan Bank Banten memberikan ucapan selamat atas pengangkatan tersebut.
Rina akan bergabung dengan 2 jajaran direksi lainnya yakni Hoiruddin Hasbiuan sebagai Komisaris Utama Independen dan Deden Riki Hayatul Firman sebagai Komisaris Independen.
Sementara jajaran direksi masih tetap sama yakni Muhammad Busthami sebagai Direktur Utama, Bambang Widyatmoko sebagai Direktur Bisnis, Rodi Judo Dahono sebagai Direktur Operasional, serta Eko Virgianto yang dipercaya sebagai Direktur Kepatuhan.
Editor: Bayu Mulyana