SERANG,RADARBANTEN.CO.ID-Menyambut pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Serang yakni Ratu Rachmatu Zakiyah dan Najib Hamas, akan ada pelaksanaan pesta rakyat yang akan memeriahkan hari pelantikan.
Hal itu diasampaikan oleh Anggota DPRD Kabupaten Serang dari Fraksi PAN Desi Ferwati pada Selasa 20 Mei 2025 saat ditemui usai paripurna pengumuman Bupati dan Wakil Bupati terpilih.
Desi mengatakan, untuk lokasi pelaksanaan pesta rakyat sendiri semula diproyeksikan akan dilaksanakan di alun-alun Kota Serang.
Namun saat dilakukan komunikasi dengan Pemkot Serang, ternyata di periode waktu tersebut, tidak bisa dilaksanakan di Kota Serang karena Pemkot Serang akan menggelar pameran UMKM.
“Di Kota Serang itu sedang ada kegiatan Walikota Serang hingga tanggal 6 Juni, jadi insya Allah akan dialihkan ke Kecamatan Cikande. Jadi di alun-alun Kota Serang ga jadi karena memang ada kegiatan,” ujarnya.
Desi mengatakan, jika pengisi acara yakni artis-artis dari PAN seperti Desi Ratnasari, Charly Van Houten Pasha Ungu dan artis lainnya sudah dikonformasi dan menyatakan kesediaannya untuk menghibur warga Kabupaten Serang.
“Kegiatannya satu hari full, untuk masyarakat Kabupaten Serang terbuka,” tegasnya.
Ia mengatakan, selain hiburan, untuk kegiatan sendiri akan melibatkan UMKM yang ada di Kabupaten Serang. Bahkan nantinya akan ada penampilan seni tradisional dari Kabupaten Serang.
“Nanti kita undang juga Kang Nong Kabupaten Serang, kita mengundang artis-artis ibu kota,” ujarnya.
Di tengah isu efisiensi anggaran, ia memastikan untuk pelaksanaan pesta rakyat sendiri dipastikan tidak akan menggunakan anggaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Serang.
“Tidak berpengaruh, ini untuk mencurahkan kebahagiaan kita, pesta rakyat kami gelar untuk masyarakat Kabupaten Serang yang berbahagia dan memang kita juga tidak menggunakan anggaran dari APBD. Kita juga kan masih ada teman-teman dewan juga yang di partai PAN sehingga kita sama-sama ikut berpartisipasi untuk memeriahkan kegiatan tersebut,” ujarnya.
Pesta rakyat yang digelar tidak hanya untuk partai koalisi pendukung Zakiyah Najib, melainkan bagi seluruh warga masyarakat Kabupaten Serang.
“Sebanyak-banyaknya, terbuka bagi seluruh masyarakat Kabupaten Serang,” pungkasnya.
Reporter: Ahmad Rizal Ramadhani
Editor: Agung S Pambudi