TANGSEL,RADARBANTEN.CO.ID-Partai Gerindra Provinsi Banten menggelar pertemuan dengan sejumlah tokoh politik dan sejumlah publik figur. Pertemuan ini dikemas dalam acara Pertemuan Bakal Calon Kepala Daerah se-Provinsi Banten di Hotel Trembesi, BSD Serpong, Kota Tangsel, Minggu 30 Juni 2025.
Walikota Cilegon yang juga kader Partai Gerindra, Helldy Agustian mengungkapkan pertemuan ini dengan menyebut sebagai pertemuan tingkat tinggi.
“Luar biasa, menurut saya Ini pertemuan tingkat tinggi. Semua hadir, dari parpol lain, publik figur dan tokoh politik,” ujar Helldy.
Helldy mengatakan, kader Gerindra di Cilegon solid mendukung Andra Soni dan Dimyati Natakusumah maju di Pilkada Banten.
“Kita tegak lurus dengan partai, InsyaAllah memenangkan pak Andra Soni dan Pak Dimyati Natakusumah,” jelasnya.
Diketahui, Partai Gerindra Provinsi Banten akan mengundang Wahidin Halim (WH), Ahmed Zaki Iskandar dan Arief R Wismansyah. Kehadiran tokoh-tokoh tersebut akan membahas Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banten.
Kehadiran WH, Zaki dan Arief dalam pertemuan bersama pengurus Gerindra Banten adalah dalam rangka menyatukan visi dalam Pilkada Banten. Info yang didapat, Airin Rachmi Diany tidak diundang dalam pertemuan itu. (*)
Reporter: Syaiful Adha
Editor: Agung S Pambudi