LEBAK,RADARBANTEN.CO.ID-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebak telah menyampaikan usulan pelantikan Bupati Lebak Moch Hasbi Asyidiki Jayabaya dan Wakil Bupati Lebak Amir Hamzah periode 2025-2030 kepada Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri).
Ketua DPRD Lebak Juwita Wulandari mengatakan, usulan pelantikan Bupati Lebak terpilih bersama Wakil Bupati Lebak terpilih disampaikan melalui Gubernur Banten.
“Setelah paripurna penetapan Bupati dan Wakil Bupati Lebak terpilih 20 Januari kemarin langsung menyampaikan suratnya. DPRD Lebak menyampaikan usulan pengangkatan kepada Kemendagri melalui gubernur,” kata politisi PDI Perjuangan ini, Rabu 23 Januari 2025.
Menurutnya, Hasbi-Amir tinggal menunggu jadwal pelantikan sebagai Bupati dan Wakil bupati Lebak.
“Tinggal menunggu waktu saja pelantikannya,” jelasnya.
Hal senada dikatakan Sekretaris DPRD Lebak Lina Budhiarti. Kata dia, usulan pengangkatan Bupati dan wakil Bupati Lebak yerpilih telah disampaikan ke Kemendagri.
“Ini yang menjadwalkan Mendagri Cq Provinsi/ Gubernur,” kata mantan Kabag Hukum Pemkab Lebak ini.
Sebelumnya penetapan Bupati dan Wakil Bupati Lebak terpilih Moch Nabil Jayabaya-Amir Hamzah pada Pilkada Lebak 2024 telah diparipurnakan DPRD Lebal pada Senin 20 Januari 2025.
Reporter: Nurabidin
Editor: Agung S Pambudi