CILEGON, RADARBANTEN.CO.ID – Walikota Cilegon Helldy Agustian melakukan monitoring pelaksanaan Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG) di Puskesmas Cilegon, Kecamatan Cilegon, Kota Cilegon Selasa (18/2).
Walikota Cilegon Helldy Agustian didampingi Dandim 0623 Cilegon Letkol Inf Miftakhul Khoir dan Kejari Cilegon Diana Wahyu Widiyanti saat kegiatan monitoring dan evaluasi program PKG di Puskesmas Cilegon menyampaikan bahwa dirinya ingin memastikan program pusat berjalan dengan baik.
“Ini adalah salah satu program pemerintah pusat di mana memang pemerintah Kota Cilegon juga sering melakukannya. Karena memang ada program dari pusat, tentunya kita pun mengawal dan memastikan secara langsung ,” terangnya saat diwawancara oleh awak media.
Helldy menjelaskan, Kota Cilegon sebelumnya telah melaksanakan program kesehatan gratis, bahkan sebelum ada PKG.
“Alhamdulillah, mudah-mudahan bisa dilaksanakan dengan baik. Cilegon sendiri sebelumnya telah melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis bahkan sebelum ada program PKG, ” pungkasnya.
Mengenai penerima manfaat program yang mulai diterapkan pada Senin (10/2), Kepala Puskesmas Kecamatan Cilegon, Sefi Saeful Holid saat diwawancara oleh Radar Banten usai kegiatan Monitoring dan Evaluasi Program PKG di Kecamatan Cilegon pada Selasa (18/2) menyampaikan perihal penerima manfaat program PKG.
“Memang agak lumayan ya, yang sudah daftar itu sudah ada 36 sampai kemarin ya, tadi saya baru dapet kabar nambah 6 ya, tapi gak tau udah nambah lagi ya. Tapi yang baru diperiksa kita sampai kemarin itu baru 9 orang, jadi rata-rata per harinya ada yang 2, ada yang 4, ada yang 1,” ucapnya.
Sefi menduga penyebab program PKG masih kurang peminat adalah karena kurangnya sosialisasi yang dilakukan untuk melakukan pengenalan program terhadap masyarakat, sehingga masyarakat belum banyak mengetahui PKG.
“Jadi memang tugas kita adalah untuk memberikan sosialisasi lagi ke masyarakat, karena kan ini program baru ya. Banyak masyarakat yang memang masih belum tau, ini tugas kita untuk sosialisasi lagi.
Kemudian satu lagi, ada yang sudah tahu tapi ada yang tidak punya HP, ada yang belum tau caranya, itu nanti sebetulnya bisa langsung datang ke sini aja, ” tambahnya.
Editor: Aas Arbi