SERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Gubernur Banten Andra Soni beraudiensi dengan Pimpinan Radar Banten Group di ruang kerja Gubernur Banten, KP3B, Selasa, 18 Maret 2025. Menurut Andra, peran media sangat penting untuk menginformasikan program Pemprov Banten.
“Program pemerintah bisa terkomunikasikan dengan baik kepada masyarakat, dan tentu juga program pemerintah bisa diawasi masyarakat melalui media,” ujar Andra. Untuk itu, ia berharap ekosistem pertumbuhan dan perkembangan media di Banten. Ia juga berharap media menjadi agen perubahan untuk menjadikan Banten adil, maju, dan tanpa korupsi.
Ketua DPRD Provinsi Banten periode 2019-2024 mengatakan, media bisa membuat sebuah wilayah menjadi tumbuh dan kembang karena media merupakan ujung tombak. Kritik bagi Andra adalah sesuatu yang biasa. Sebagai Gubernur, ia membutuhkan kritik, masukan, dan saran untuk membangun Banten.
Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Radar Banten Group karena telah bersilahturahmi dan ke depan ia juga akan berdiskusi dengan media-media lain di Banten. “Saya selalu berfikir tidak mau menyusahkan orang lain. Apapun yang dilakukan, tidak mau jahat kepada orang lain. Saya mau berkawan dengan semua orang, pimpinan yang menganggap 100 kawan terasa kurang, itu Pak Prabowo. Saya berusaha berkawan walaupun dengan kepentingan masing-masing, ketemu di satu titik yang sama,” tuturnya.
Selama ini, Andra juga intens berkomunikasi dengan teman-teman wartawan. “Setelah jadi Gubernur, saya harus membenahi komunikasi dengan media. Saya perlu media,” ujar politikus Partai Gerindra ini.
Direktur Radar Banten Group Mashudi mengatakan, silaturahmi resmi dengan Gubernur di bulan Ramadan diharapkan dapat membawa berkah, yakni bernasib baik seperti Gubernur. “Dari Radar Banten Group menyampaikan selamat dalam memimpin Banten, yakin Banten akan lebih cepat maju sesuai harapan semua,” ujarnya.
Kata dia, Media yang selama ini hadir, tidak pernah lepas bermitra dan sinergi dengan Pemprov Banten. “Kita ingin kedepan hal itu jauh lebih erat untuk Radar Banten Group, sejak awal sampai kapanpun tidak pernah bersebrangan, bareng-bareng, sinergi. Mau apapun kondisinya, kita ingin terus bersama. Kita sebagai bagian dari masyarakat membutuhkan support dari pemerintah,” tutur Mashudi.
Ia mengatakan, Radar Banten Group akan mensupport percepatan pembangunan. “Kita perlu masukkan apa yang bisa kita bantu sama-sama, sumber daya yang kita miliki. Insyallah kita sangat siap itu. Ke depan bisa memerankan itu sesuai dengan yang dibutuhkan Pak Gubernur. Baik itu televisi, online, dan koran, maupun kegiatan lain bisa men-support program Gubernur yang sekarang,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Mashudi juga didampingi General Manager Banten TV Rahmat Hidayat, General Manager Banten Raya Hilman Fikri, General Manager Tangerang Ekspres Rudi Susanto, Pemred Radar Banten Delfion Saputra, Kepala Newsroom radarbanten.co.id Agung Susilo Pambudi, Pemred Banten TV Angga, Redatur Pelaksana Radar Banten Aditya Ramadhan, serta Koordinator Liputan Radar Banten Merwanda.
Editor: Abdul Rozak