SERANG,RADARBANTEN.CO.ID-Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Banten memberikan warning kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten tentang distribusi logistik Pemilu 2024.
Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi pada Bawaslu Banten, Liah Culiah mengatakan, distribusi logistik Pemilu 2024 tahap satu harus sudah dikirim ke KPU Kabupaten dan Kota se-Banten sebelum tanggal 23 November 2023.
“Kita sudah sampaikan kepada KPU untuk memastikan distribusi logistik tahap satu harus sudah terdistribusikan ke tiap Kabupaten/kota sebelum tanggal 23 November 2023,” ujar Liah kepada RADARBANTEN.CO.ID, Selasa 21 November 2023.
Liah mengatakan, jika logistik belum rampung terdistribusikan maka pihaknya akan memberikan surat teguran kepada KPU. Ia menyebut, bahwa distribusi logistik haruslah sesuai dengan tahapan dan waktu yang telah ditetapkan.
Sebab, pihaknya ingin menghindari insiden seperti Pemilu 2019 yang lalu yang mana banyak petugas KPPS meninggal dunia karena kelelahan dalam mengawal distribusi logistik.
“Biasanya distribusi mepet pendistribusian logistik dari KPU Kabupaten kota ke Kecamatan, ke Kecamatan ke TPS itu biasanya mepet. Hal itu yang bikin kemarin banyak KPPS meninggal, karena mereka kelelahan,” ungkapnya.
Lebih jauhnya, pihaknya saat ini tengah memetakan potensi kerawanan dalam proses distribusi logistik di Banten ini. (*)
Reporter: Yusuf Permana
Editor: Agung S Pambudi