SERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Kapolresta Serang Kota, Kombes Pol Yudha Satria resmi, menjabat Kapolresta Serang Kota. Dia menggantikan Kombes Pol Sofwan Hermanto.
Serah terima jabatan (sertijab) Kapolresta Serang Kota telah dilaksanakan di Mapolda Banten, Rabu pagi, 8 Januari 2025.
Kabid Humas Polda Banten, Kombes Pol Didik Hariyanto, mengatakan, prosesi sertijab tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Banten, Irjen Pol Suyudi Ario Seto.
Selain jabatan Kapolresta Serang Kota, jabatan lain juga diserahterimakan. Yakni, Kapolres Lebak, Karoops, dan Dirpamobvit.
“Ada tiga PJU (pejabat utama) yang dimutasi berdasarkan TR (telegram) tersebut,” ujarnya.
Didik menjelaskan, sertijab tersebut merupakan tindak lanjut dari surat telegram dengan nomor: 2776/XII/KEP/2024 dan ST/2777/XII/KEP/2024. Surat telegram ini dikeluarkan Mabes Polri pada, Minggu, 29 Desember 2024.
Didik mengatakan, mutasi di lingkungan Polri adalah hal yang wajar. Mutasi ini dilakukan sebagai bentuk penyegaran organisasi dan juga sebagai bentuk pembinaan karir.
“Mutasi adalah hal biasa dilakukan di institusi Kepolisian. Selain untuk penyegaran organisasi, mutasi juga sebagai bentuk promosi jabatan untuk mendapatkan karier yang lebih tinggi,” tutur alumnus Akpol 1999 ini.
Editor: Agus Priwandono