PANDEGLANG, RADARBANTEN.CO.ID – Sesosok mayat pria ditemukan di aliran Sungai Blok Parakan Samak, Kampung Kadu Kacapi, Desa Ramea, Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang. Penemuan mayat ini menggegerkan warga setempat pada Senin, 13 Januari 2025, sekitar pukul 10.00 WIB.
Kapolsek Mandalawangi Kompol Bayu Triatmaka mengatakan, mayat seorang laki-laki ditemukan di Sungai Blok Parakan Samak. Korban bernama Jumyati (48), warga Cianjur, namun berdomisili di Kampung Kadulisung, Desa Palurahan, Kecamatan Kaduhejo.
Kata Bayu, mayat korban pertama kali diketahui oleh rekan kerja korban di tempat wisata Leuwi Bumi, Surya (35) dan Acip alias Agus (47). “Korban mengenakan kaos hitam lengan pendek, celana jeans pendek, sepatu boot, dan membawa alat setrum ikan,” katanya.
Kompol Bayu menjelaskan lebih lanjut, “Korban diduga kesetrum saat mencari ikan di sungai. Korban jatuh tengkurap dan wajahnya terendam air, sehingga meninggal dunia.”
Ia juga menambahkan, penyebab meninggalnya korban diduga karena tersengat arus setrum rakitan dari baterai yang dibawa korban.”Mayat korban dievakuasi oleh anggota bersama Tim Inafis Polres Pandeglang dan dibawa ke Puskesmas Mandalawangi untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ujarnya.
Editor : Merwanda