LEBAK, RADARBANTEN.CO.ID- Polres Lebak siap mengamankan arus mudik Lebaran tahun 2025. Sebanyak 202 personel akan diterjunkan untuk memberikan rasa aman bagi warga masyarakat yang akan melakukan mudik.
Korp Bhayangkara Lebak juga menyiapkan 8 Posko Pengamanan (Pospam) dan 2 posko Pelayanan (Posyan) di jalur-jalur yang akan digunakan pemudik, di antaranya pertigaan Alun-alun Rangkasbitung, Pasar Rangkasbitung exit tol Rangkasbitung. Untuk Posyan yaitu Stasiun Rangkasbitung dan Stasiun Maja.
Kabag Ops Polres Lebak Kompol Edy Prasetyo mengatakan, untuk pengamanan arus mudik di kabupaten Lebak pihaknya akan menempatkan pos pengamanan di sejumlah titik.
“Polres Lebak menerjunkan 202 personel diterjunkan untuk pengamanan arus mudik lebaran tahun 202t ini,” kata Edy, Minggu 16 Maret 2025.
Dia mengatakan, selain itu pihaknya juga nanti akan dibantu personel TNI, Brimob Polri dan instansi terkait seperti Dinas Kesehatan dan Dinas Perhubungan.
“Tentunya kita berharap kehadiran kita bisa membantu melayani dan mengamankan aktivitas mudik warga masyarakat Lebak,” katanya.
Dia mengimbau kepada masyarakat tetap berhati-hati selama perjalanan mudik agar sampai di kampung halaman dengan selamat.
“Bila lelah selama diperjalanan sebaiknya istirahat terlebih dahulu di pos pengamanan atau pos pelayanan. Karena di Pospam dan Posyan juga ada petugas medis kesehatan. Terpenting saat akan berangkat mudik dalam kondisi fit dan sehat,” ujarnya.
Editor: Aas Arbi