KABUPATEN TANGERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Menyambut Ramadan 2025, Paramount Land hadir dengan Festival Ramadan yang seru dan penuh makna. Selain merayakan bulan suci, festival ini juga bertujuan untuk mendukung UMKM lokal dan semakin mendekatkan perusahaan dengan masyarakat. Festival ini digelar di dua lokasi, Paramount Gading Serpong dan Paramount Petals, dengan berbagai kegiatan menarik yang bisa dinikmati oleh semua kalangan.
Presiden Direktur Paramount Land, M. Nawawi, mengungkapkan, kegiatan ini tidak hanya menawarkan kemeriahan Ramadan, tetapi juga memberi sentuhan baru dengan dekorasi bernuansa Ramadan di area komersial dan hunian. “Di sini, masyarakat bisa menikmati berbagai hiburan seru seperti Taoura Dance dan Gambus yang berlangsung dari 14 hingga 22 Maret 2025 di Pisa Grande Gading Serpong,” ungkap Nawawi, Sabtu, 15 Maret 2025.
Selain menjadi ajang silaturahmi, festival ini juga bertujuan untuk mendukung UMKM sekitar. Dalam Festival Ramadan 2025 di Paramount Petals, ada berbagai acara menarik, mulai dari Ramadan Bazar yang diikuti lebih dari 20 peserta dengan aneka makanan dan produk non-makanan, talkshow kesehatan, cek kesehatan gratis dari Bethsaida Healthcare, ngabuburit bersama anak yatim, live music religi, hingga komunitas hewan peliharaan dan kegiatan fitness dengan Loudfit.
“Kegiatan ini berlangsung selama 10 hari, mulai 14 hingga 23 Maret 2025 di kawasan Boulevard Paramount Petals,” lanjut Nawawi.
Selain itu, Paramount Land juga menunjukkan komitmennya pada masyarakat dengan melakukan pembagian 2.175 paket sembako untuk warga prasejahtera, memberikan bingkisan dan santunan untuk anak yatim piatu melalui yayasan dan masjid sekitar, serta mengadakan acara buka puasa bersama dan ngabuburit dengan 50 anak yatim di Paramount Petals.“Ini juga merupakan komitmen nyata perusahaan dalam membawa gerakan positif ke tengah masyarakat secara berkelanjutan,” pungkas Nawawi.
Direktur Paramount Land, Norman Daulay, juga menambahkan bahwa perusahaan terus berfokus pada pembangunan kota yang matang dan berkelanjutan.“Saat ini Paramount Petals menjadi kota mandiri layaknya Kota Gading Serpong. Karena saat ini kami berfokus terhadap pembangunan infrastruktur yang merupakan tahap yang sangat krusial pada awal pembangunan,” terangnya
Festival Ramadan 2025 ini bukan hanya memberi hiburan, tetapi juga memperlihatkan komitmen Paramount Land untuk mendukung UMKM, membangun kota mandiri, dan membawa dampak positif bagi masyarakat di sekitar.
Editor : Merwanda