PANDEGLANG, RADARBANTEN.CO.ID – Sejumlah pejabat di Kabupaten Pandeglang dikabarkan akan eksodus atau pindah menjadi ASN Provinsi Banten. Pejabat yang dikabarkan akan eksodus ke provinsi tidak hanya dari eselon IV, eselon III tetapi juga eselon II di lingkungan Pemkab Pandeglang.
Adapun calon pejabat eselon II yang santer dikabarkan akan eksodus ke provinsi yaitu Inspektur Kabupaten Pandeglang Hasan Bisri, Asda III Adminstrasi Umum Setda Pandeglang Kurnia Sastriawan, Kepala Diskomsantik Tb Nandar Suptandar, Kepala Dinas Perkim Roni. Sebelum ke-empat nama tersebut terdapat nama Kepala Bappeda Kabupaten Pandeglang Sutoto, dan Kabag Kesra Kabupaten Pandeglang Abdul Hadist Muntaha.
Ada III Administrasi Umum Setda Kabupaten Pandeglang Kurnia Sastriawan tidak menampik, adanya sejumlah pejabat atau pegawai di lingkungan Pemkab Pandeglang yang eksodus menjadi ASN Provinsi Banten.
Wakil Bupati Pandeglang Iing Andri Supriadi menyatakan, ketika memang sejumlah pejabat eselon II mau eksodus ke provinsi maka disilakan.
“Kalau saya tentu tidak akan melarang karena memang itu bagian hak dari ASN. Dalam rangka pengembangan karir,” katanya kepada RADARBANTEN.CO.ID, Jumat, 25 April 2025.
Ketika memang hal itu untuk pengembangan karir untuk pengabdian lebih luas tentunya akan disuport. Namun sebaiknya hal itu dapat dikomunikasikan dari sejak jauh hari.
“Ya harapannya dari jauh hari ada komunikasi atau obrolan. Tujuannya agar kami Pemkab Pandeglang dapat menyiapkan penggantinya, jangan sampai nanti ditinggalkan mendadak membuat kursi jabatan menjadi kosong,” katanya.
Oleh karena itu, Wabup Iing meminta, kepada pejabat yang akan mengembangkan karir ke provinsi mengajukan pemberitahuan lebih awal. Supaya ia memiliki waktu untuk menyiapkan pengganti jabatan yang ditinggalkan.
“Memang dari kabar berhembus ada empat orang pejabat eselon II akan pindah ke Provinsi Banten. Tapi saya sendiri belum tahu, siapa saja orangnya,” katanya.
Sedangkan kalau siapa calon pejabat mengisi tiga jabatan kadis yang kosong saat ini itu lain hal. Ia sudah mengantongi tiga nama.
“Nama-namanya sudah ada di kantong saya. Tinggal nanti dilantik saja,” katanya.
Editor: Abdul Rozak