BOGOR – PT Astra Motor Honda (AHM) terus melakukan pembinaan terhadap pebalap muda hingga ke level dunia. Ini diperkuat dengan pembinaan berjenjang. Melalui pembinaan tersebut, AHM kembali mendukung pebalap binaannya ke berbagai kompetisi nasional hingga ke kelas dunia. Langkah ini akan mempercepat mewujudkan mimpi generasi muda Indonesia untuk masuk ke area balap tertinggi, MotoGP.
Direktur Marketing AHM Margono Tanuwijaya mengatakan, AHM bertekad menyebarkan semangat Satu Hati dalam menciptakan generasi kebanggaan bangsa di dunia balap melalui program pembinaan. “Sehingga para pebalap binaan AHM siap menoreh prestasi yang lebih tinggi,” katanya saat International Launching Respol
Honda Team in MotoGP 2016 di Sirkuit Sentul, Bogor, Minggu (14/2).
Kata dia, AHM akan terus berusaha memberikan kontribusi dalam mewujudkan impian anak bangsa sehingga dapat meraih di ajang balap tertinggi. “Kami optimis, dengan program pembinaan balap berjenjang AHM yang terstruktur mampu membuat nyata mimpi anak bangsa,” katanya.
Pembinaaan berjenjang yang dilakukan Honda dimulai dari pembinaan dasar yakni Honda Racing School dan Honda Technical Racing Training. Program dilanjutkan One Make Race yakni Honda Dream Cup, ajang nasional yakni Kejurnas Sport 150 cc, Kejurnas Sport 600 cc, Motoprix. Ajang terakhir kali ini yakni Asia Dream Cup, Asia Road Race Championship kelas super sport 600 cc, Asia Talent Cup, Suzuka 4 Hours Endurance Race, Suzuka 8 Hours Endurance Race, CEV Moto 2 European Championship, dan CEV Moto 3 Junior World Championship.
Kata Margono, pada 2016 ini ekonomi Indonesia akan tumbuh. Penurunan ekonomi pada tahun bukan hanya terjadi di Indonesia. Meskipun mengalami penurunan tapi tidak menurunkan semangat AHM dalam melakukan pembinaan. “AHM selalu melihat proses berjenjang dan terstruktur dan market share tahun lalu mencapai 67,8 persen,” katanya. (SUSI KN)