SERANG – Ketua Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Provinsi Banten Purwantono mengungkapkan bahwa potensi dan peluang usaha asuransi di Banten semakin membesar seiring dengan pertumbuhan ekonominya.
Untuk itu, ia mengharapkan kepada perusahaan asuransi, baik asuransi umum maupun asuransi jiwa, yang ada di Banten untuk menangkap dan mendapatkan peluang itu secara maksimal.
Meski begitu, ia mengingatkan kepada semua perusahaan asuransi agar dapat membangun samangat kebersamaan, saling support antara satu dengan yang lainnya, dan menjalankan usahanya secara profesional.
“Kami menginginkan kebersamaan. Ya, semangat kebersamaan itu akan berdampak baik bagi semuanya,” kata Purwantono saat membuka rapat kerja AAUI Banten bersama Forum Komunikasi Industri Asuransi (FKIA) Banten, Rabu (30/8).
Hal yang sama disampaikan Sekejen AAUI Banten Bahrudin. Menurutnya, di tengah kesibukan masing masing anggota, pihaknya berusaha untuk memaksimalkan fungsi organisasi ini sebagai wahana komunikasi dan membangun kebersamaan. “Saling berbagi perkembangan dan tantangan usaha asuransi yang terjadi di Banten dan luar Banten,” ungkap Bahrudin.
Pada rapat kerja ini, lanjut dia, fokus utamanya memang dalam rangka menguatkan kebersamaan yang sudah terbangun di organisasi ini sejak Provinsi Banten berdiri. Jika terjadi pergantian kepemimpinan di masing-masing perusahaan asuransi yang ada di Banten, melalui forum ini pula dapat menjalin silaturahmi dan saling mengenal. “Kami ingin selalu kompak,” kata Bahrudin.
Mengenai program kerja, lanjut Bahrudin, tidak jauh berbeda dengan program yang sudah dijalankan dari tahun sebelumnya. Selain yang terkait dengan perasuransian, juga bidang sosial kemasyarakatan.
“Tentu kami mendukung program pembangunan yang dijalankan pemerintah daerah di Banten. Kami juga nanti ingin bersilaturahmi dengan Pak Wahidin Halim selaku Gubernur Banten. Kami ingin memperkenalkan diri dan menyampaikan eksistensi kami selama ini di Banten dalam mengembangkan usaha asuransi,” ungkap Bahrudin. (AAS ARBI)