CILEGON, RADARBANTEN.CO.ID – Camat Ciwandan, Agus Ariyadi, meminta Lurah Banjarnegara yang baru untuk rajin menyambangi warga.
Tidak hanya rajin ke warga, Lurah baru tersebut juga diminta terus berinovasi dalam melayani masyarakat.
Hal tersebut disampaikan Agus karena ada pergantian penjabat di Kelurahan Banjarnegara, dimana Lurah Banjarnegara yang sebelumnya dijabat oleh Hidayatullah diganti oleh Nanung Eko Siswanto.
Agus menjelaskan, Lurah Banjarnegara harus rajin ke lapangan guna mengetahui kondisi masyarakat.
“Datangi langsung masyarakat agar tahu apa yang sedang terjadi di tengah-tengah masyarakat, agar Lurah tahu apa yang dibutuhkan masyarakat,” ujar Agus, Selasa, 13 Juni 2023.
Selain dekat dengan masyarakat, Agus juga mengingatkan agar Lurah pun berinovasi demi membangun wilayahnya serta memberikan pelayanan masyarakat.
“Pak Wali sering bilang harus berinovasi, kita harus berinovasi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Menurut Agus, selama ini Lurah-lurah di Kecamatan Ciwandan kompak.
Kekompakan itu, menurut Agus, akan terus dijaga demi kenyamanan dan ketenteraman masyarakat. (*)
Reporter: Bayu Mulyana
Editor: Agus Priwandono