CILEGON,RADARBANTEN.CO.ID-United memamerkan dua unit motor listrik di kantor Pemkot Cilegon, Selasa 5 September 2023. Ada dua tipe motor listrik yang dipamerkan pada kesempatan tersebut.
Kedua motor listrik yang dipamerkan United yaitu tipe MX1200 dan tipe T1800. Selain memajang dua unit motor listrik, pada kesempatan itu United pun memberikan kesempatan kepada siapapun untuk tes drive atau mencoba unit tersebut.
“Ini untuk memperkenalkan produk United. Hanya hari ini saja,” ujar Sales United, Yuda.
Dikatakan Yuda, selain di kantor Pemkot Cilegon, sosialisasi motor listrik itu juga akan dilakulan di Krakatau Sarana Properti (KSP).
“Besok di Dishub Kota Serang, jadi kalau yang hari ini belum dapat kesempatan coba, bisa di Kota Serang besok,” ujarnya.
Motor listrik yang dipajang di Pemkot Cilegon itu memiliki kecepatan 65 kilometer perjam hingga 70 kilometer perjam dengan jarak tempuh hingga 65 kilometer.
Untuk urusan baterei, motor tersebut bisa dicas di rumah, sehingga tidak perlu mencari tempat khusus untuk mengisi daya batrai.
Terkait harga, tipe MX1200 dibandrol Rp16.900.000, sedangkan T1800 dibandrol Rp31.500.000. Harga itu belum potongan subsidi pemerintah sebesar Rp7 juta. (*)
Reporter: Bayu Mulyana
Editor: Agung S Pambudi