SERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Sebanyak 50,78 wisatawan datang ke Banten selama tahun 2024. Jumlah itu terdiri dari wisatawan mancanegara (wisman) dan wisatawan nusantara (wisnus).
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Banten Faizal Anwar mengatakan, jumlah kunjungan wisman selama tahun 2024 sudah mencapai 2,52 juta kunjungan, meningkat 29,25 persen dibandingkan tahun 2023.
Sedangkan jumlah perjalanan wisnus tujuan Banten pada tahun 2024 mencapai 48,26 juta perjalanan.
“Jumlah kunjungan wisman dan wisnus meningkat dibandingkan dibandingkan tahun sebelumnya,” ujarnya.
Ia memaparkan, jumlah kunjungan wisman melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Banten pada Desember 2024 mencapai 207.019 kunjungan, naik 20,08 persen dibandingkan Desember 2023 (y-on-y).
Wisman yang berkunjung melalui Banten pada Desember 2024 didominasi oleh wisman yang berasal dari Tiongkok sebanyak 16,55 persen, Malaysia 16,48 persen, dan Singapura 10,20 persen.
Faizal mengatakan, berdasarkan kawasan, wisman dari Asia mendominasi kedatangan melalui pintu Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Banten, dengan 164.486 kunjungan atau 77,52 persen dari total kunjungan pada bulan Desember 2024 .
Dilihat dari asal kebangsaan, wisman asal Tiongkok mendominasi jumlah kunjungan wisman ke Banten pada Desember 2024 dengan kontribusi 16,55 persen dari total kunjungan wisman atau sebanyak 34.270 kunjungan.
Kemudian, diikuti wisman asal Malaysia 16,48 persen sebanyak 34.106 kunjungan dan Singapura sebesar 10,20 persen atau 21.108 kunjungan.
“Dibandingkan November 2024 (m-to-m), peningkatan wisman tertinggi bulan Desember 2024 berasal dari Brunei Darussalam sebesar 108,70 persen. Adapun penurunan jumlah kedatangan wisman terbesar berasal dari Arab Saudi, yakni mencapai 44,34 persen,” ungkapnya.
Editor : Aas Arbi