LEBAK, RADARBANTEN.CO.ID – Kondisi jalan nasional di Kabupaten Lebak, semakin memprihatinkan jelang mudik Lebaran 2025.
Jalan yang menghubungkan beberapa kabupaten dan kota di wilayah Lebak tersebut kini mengalami kerusakan parah, dengan banyaknya lubang besar dan aspal yang terkelupas.
Hal ini tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan bagi pengendara, tetapi juga menambah risiko kecelakaan.
Contohnya di jalan By Pass/Soekarno-Hatta, Kecamatan Rangkasbitung, yang berlubang dan licin karena beberapa bagian jalan tergenang air hujan.
Menurut sejumlah pengendara yang melintas, kerusakan jalan sudah berlangsung cukup lama, namun belum ada perbaikan dari pihak berwenang. Jalan yang sering dilalui oleh kendaraan bermuatan berat ini menjadi semakin berbahaya, terutama pada saat hujan deras, di mana genangan air menutupi lubang-lubang besar yang sulit terlihat.
“Saya sering melewati jalan ini. Kondisinya sangat buruk, terutama di sekitar daerah dekat lampu merah Malangnengah. Saya pernah hampir terjatuh karena tiba-tiba ada lubang besar yang tidak terlihat,” ujar Hasan, salah seorang pengendara sepeda motor saat berada di Jalan By Pass/ Soekarno-Hatta, Selasa 11 Maret 2025.
Ia menyatakan, semoga pemerintah segera bisa melakukan perbaikan karena dua pekan kedepan jalan akan banyak dilintasi pengendara baik roda dua dan empat.
“Harapan saya semoga segera ada perbaikan, mengingat kan sekarang mau mudik Lebaran, tinggal dua minggu lagi, kalau bisa segera dipercepat ya perbaikannya,” pungkasnya.
Sementara itu, Nurdin pengendara motor lainnya mengeluhkan kondisi jalan yang rusak parah di beberapa titik, yang telah menyebabkan kesulitan bagi pengendara dan pejalan kaki. Selain itu, hujan yang sering mengguyur membuat jalan semakin licin dan rawan kecelakaan.
“Setiap kali melewati jalan ini, saya selalu merasa khawatir, terutama saat malam hari atau hujan. Jalanannya berlubang dan sangat berbahaya, tidak hanya untuk kendaraan roda dua, tetapi juga untuk mobil,” kata Nurdin, salah satu pengendara sepeda motor.
Ia menambahkan semoga ada langkah cepat dari pemerintah. Mengingat banyaknya kerusakan diharapan perbaikan jalan selesai tepat waktu. “Diharapkan dapat segera mengambil langkah nyata untuk mengatasi kerusakan jalan ini agar dapat mengurangi potensi kecelakaan dan memberikan kenyamanan bagi warga,” pungkasnya.
Editor: Aas Arbi