KABUPATEN TANGERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang meraih penghargaan Jurnalis Hijaundari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang pada puncak Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tingkat KabupatenTangerang yang digelar di Sumarecon Mall Serpong, Kecamatan Kelapadua, Kabupaten Tangerang, Jumat, 28 Februari 2025.
Kepala DLHK Kabupaten Tangerang, Fachrul Rozi, mengatakan bahwa pada HPSN 2025 kali ini, Pemkab Tangerang, memberi penghargaan tertinggi kepada para tokoh institusi maupun lembaga yang telah menunjukkan kepedulian dan berkontribusi nyata dalam pengolahan sampah serta pelestarian lingkungan di Kabupaten Tangerang.
“Semoga penghargaan ini semakin memotivasi kita semua untuk terus berbuat yang terbaik demi lingkungan yang lebih bersih dan sehat,” ujar Fachrul Rozi di sela acara puncak HPSN tersebut.
Dikatakan dia, Pemkab Tangerang mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan HPSN 2025, baik dari instansi pemerintah, dunia usaha, akademisi, komunitas, dan masyarakat umum.
“Sehingga, kolaborasi dan sinergi yang telah kita bangun ini wajib terus kita jaga dan tingkatkan,” pungkasnya.
Ketua PWI Kabupaten Tangerang, Sri Mulyo, mengucapkan terima kasih atas apresiasi dan penghargaan yang diberikan Pemkab Tangerang kepada PWI Kabupaten Tangerang.
“Penghargaan Jurnalis Hijau ini merupakan bukti nyata sinergitas antara pemerintah daerah dengan PWI,” singkatnya.
Editor: Agus Priwandono