KOTA TANGERANG, RADARBANTEN.CO.ID – Gubernur Banten terpilih Andra Soni mengaku banyak menghadiri undangan dari berbagai pihak jelang pelantikannya sebagai Gubernur Banten, pada Februari tahun depan.
Andra mengaku, mengisi kesibukan menjelang pelantikan dengan memenuhi sejumlah undangan yang dikirim kepadanya.
“Persiapan pelantikan ya gini aja, menghadiri undangan, ya kumpul-kumpul bersama keluarga,” ujarnya, di Kota Tangerang, Rabu 18 Desember 2024.
Menurut Andra, dirinya juga menyibukam diri dengan mengunjungi kembali relawan dan simpatisannya yang telah mendukungnya di Pilkada Banten 2024.
“Kumpul-kumpul dengan relawan, satu-satu saya sambangi kembali, masyarakat juga saya sambangi kembali. Saya juga saat ini belum ada kerjaan juga kan. Hehehe,” ujar Andra.
Editor: Mastur Huda