LEBAK, RADARBANTEN.CO.ID- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) menjalin kerjasama dengan Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Selasa 10 Desember 2024.
Kerjasama itu tentang pemasangan instalasi dekorasi wisata Baduy di Terminal 3 Bandara Internasional Soetta.
Pj Bupati Gunawan Rusminto bersama General Manager Terminal 3 (GM-T3) Bandara Internasional Soekarno-Hatta Muhamad Faisal meresmikan Instalasi Dekorasi Wisata Baduy di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Selasa 10 Desember 2024.
GM-T3 Muhamad Faisal menyampaikan bahwa pemasangan instalasi dekorasi wisata ini merupakan penghormatan kepada kekayaan budaya sekaligus strategi pemasaran pariwisata.
“Kami meyakini bahwa kekayaan budaya lokal patut dijaga dan dipromosikan secara global. Terminal 3 merupakan terminal yang melayani kedatangan penerbangan internasional,” katanya.
Pihaknya bangga karena dapat mempromosikan dan memperkanalkan ragam budaya nusantara apalagi terminal 3 merupakan terminal yang melayani kedatangan penerbangan internasional.
“Tentunya, kami patut berbangga karena sebagai gerbang utama indonesia selain
menjadi tempat transit kini juga sebagai tempat memperkenalkan keragaman budaya nusantara. Kami berharap kerjasama ini terus berlanjut dalam upaya kemajuan pariwisata dan budaya,” ungkapnya.
Sementara itu Pj. Bupati Lebak Gunawan Rusminto menyampaikan bahwa kegiatan peresmian dan kerjasama ini merupakan upaya yang baik sebagai ajang mempromosikan pariwisata khususnva bagian dari promosi pariwisata kabupaten Lebak, sehingga wisatawan dapat
mengenal Lebak kemudian mau berkunjung ke Lebak.
“Promosi dan pengembangan pariwista merupakan upaya dalam meningkatkan PAD,
sehingga perlu ada keseriusan bersama dari seluruh stakeholders. Kami mengucapkan terimakasih kepada GM-T3 atas kerjasamanya mempromosikan
kekayaan budaya dan pariwisata Kabupaten Lebak,” katanya.
Editor: Bayu Mulyana