SERANG,RADARBANTEN.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Serang meminta agar masyarakat lebih meningkatkan kewaspadaannya saat memasuki puncak musim hujan.
Berdasarkan prakiraan cuaca oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Maritim Merak, puncak musim hujan akan terjadi pada Januari-Februari 2025.
“Kita lakukan secara koordinasi dengan seluruh stakeholder, dengan TNI/Polri. Kita juga akan berkolaborasi dengan masyarakat terkait dengan adanya perubahan cuaca,” kata Pj Sekretaris Daerah Kota Serang, Imam Rana Hardiana.
Imam mengaku, dari hujan deras yang mengguyur wilayah Kota Serang beberapa hari lalu menimbulkan banjir. Salah satunya di Pasar Induk Rau (PIR) Kota Serang.
“Kita juga memahami, memang ada beberapa titik di Kota Serang ini yang banjirnya selalu terjadi, khusus untuk Pasar Rau informasi yang diterima bahwa di sana Ini akibat berbagai saluran yang tersumbat,” kata Imam.
Koordinator Pelayanan Data dan Informasi Stasiun Meteorologi Maritim Merak, Tatang Rusmana. Tatang mengaku, masyarakat di seluruh Provinsi Banten harus mewaspadai saat puncak musim hujan.
“Hampir semua wilayah Banten, karena ini siklusnya karena di puncak musim hujan, jadi semua harus waspada,” ucap Tatang.
Tatang menuturkan, saat memasuki puncak musim hujan, masyarakat harus bisa melakukan mitigasi bencana. Agar, tidak terjadi peristiwa yang menimbulkan kerugian.
“Seperti korban jiwa atau pun secara fisik atau lingkungan. Mulai sekarang masyarakat harus berpartisipasi, mulai dari membersihkan saluran air, kemudian potensi-potensi penyakit, seperti genangan air,” tutur Tatang.
Reporter: Nahrul Muhilmi
Editor: Aditya