PANDEGLANG, RADARBANTEN.CO.ID – Kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Pandeglang. Tiga rumah warga di Kampung Babad Tengah, Desa Tenjolahang, Kecamatan Jiput, Kabupaten Pandeglang, dilalap si jago merah, Minggu 25 Agustus 2024 dini hari.
Penasehat Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Pandeglang, Ade Mulyana, mengatakan pihaknya langsung bergerak ke lokasi setelah mendapat informasi mengenai kebakaran yang melanda tiga rumah warga di Desa Tenjolahang, Kecamatan Jiput.
Ade menjelaskan, proses pemadaman mengalami kesulitan karena alat yang digunakan seadanya, ditambah lagi tidak ada laporan awal ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran (BPBDPK).
“Iya, ada kebakaran dan tiga rumah warga terbakar. Dua rumah habis terbakar, dan satu rumah lainnya rusak ringan,” ungkap Ade.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban kebakaran rumah, yakni keluarga Misnah (50), Sujan (30), Asiah (25), dan Rafasya (3). Kemudian, keluarga Muslim (30), Siti khodijah (27), Azril (2). Sedangkan korban rumah terbakar sebagian, Mahadi (65), Sanati (60), Maspupah (25), Buhori (12).
Peristiwa kebakaran itu diduga disebabkan oleh korsleting listrik dan menyebabkan dua rumah panggung kayu hangus terbakar.
“Laporan sementara menyebutkan kebakaran dipicu oleh korsleting listrik di salah satu rumah warga, yang kemudian menghanguskan dua rumah panggung kayu,” ucapnya.
Ade menjelaskan, pihaknya telah memberikan bantuan sementara kepada para korban kebakaran. Bantuan tersebut berupa sembako, logistik, dan kebutuhan mendesak lainnya.
“Kami sudah memberikan bantuan sementara dan untuk bantuan perbaikan rumah, kami akan menyampaikan hal ini kepada instansi terkait agar dapat segera diberikan bantuan yang diperlukan,” tambahnya.
Ade menyebutkan dua rumah yang terbakar habis diperkirakan mengalami kerugian hingga Rp 100 juta, sementara satu rumah lainnya yang hanya mengalami kerusakan ringan diperkirakan mengalami kerugian sekitar Rp 5 juta.
Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Camat Jiput, Ade Juliansyah membenarkan terkait kebakaran 3 rumah. Pihaknya sudah memberikan bantuan awal kepada para korban. Bantuan ini berasal dari Ibu Bupati dan diharapkan dapat sedikit meringankan beban para korban.
“Kejadiannya tadi malam sekitar pukul 02.15 WIB, itu sudah kita berikan bantuan logistik ada tiga rumah yang terbakar, yang satu hanya terdampak saja, bantuan itu untuk meringankan beban mereka,” katanya.
Ia menambahkan, pihaknya juga akan menyampaikan usulan bantuan perbaikan rumah kepada instansi terkait. “Karena para korban ini adalah warga yang kurang mampu,” tukasnya.
Editor: Mastur Huda